Minggu, 14 Agustus 2016

SURGANYA ORANG-ORANG RIDHO, TIDAK ADA HISAB DAN JEMBATAN SHIROTH

Ada tempat khusus yang disiapkan Allah bagi hamba-hamba-Nya yang selama hidup ia Ridho kepada Allah dan Allah pun Ridho kepadanya. Tempat ini dirancang bagi mereka yang selama hidup tidak pernah mengeluh dan berkeluh kesah tentang apapun yang datang dan pergi kepadanya, ia bisa merasakan bahwa semua itu memanglah bagian dari ketentuan Allah atas dirinya dan ia tidak pernah putus harapan atas Karunia dan Rahmat-Nya.

Dalam sebuah hadist disebutkan; "Beruntung sekali orang yang diberi petunjuk keislaman, rezekinya hanya sekedar cukup untuk keperluannya dan ia ridho dengan pemberian itu."

Nabi saw pun bersabda: "Ketika Allah mencintai seseorang hamba, maka Allah akan mengujinya dengan bencana, bila ia bersabar maka Allah akan memilihnya."

Sabda Nabi saw: "Pada hari kiamat kelak Allah akan menumbuhkan sayap di kalangan umat-Ku, merekapun terbang dari kuburannya menuju syurga. Mereka di sana bebas bersenang-senang sesukanya sementara sebagian besar lainnya sedang menunggu dan menjalani proses yang panjang." Tahukan anda siapakah mereka ini?

Para malaikatpun bertanya kepada mereka, "Apa kalian melihat hisab (perhitungan amal)?"
Mereka menjawab, "Kami tidak pernah melihat hisab."
Kata malaikat, "Apa kalian melewati Shiroth?"
Mereka menjawab, "Kami tidak pernah melewati Shiroth."
Para malaikatpun bertanya, "Apakah kalian melihat Jahanam?"
Mereka pun menjawab, "Kami tidak melihat Jahanam."

Malaikatpun bertanya kembali, "Kalian dari golongan mana?"
Mereka menjawab, "Kami dari golongan nabi Muhammad."
Malaikat kembali bertanya, "Kami mohon kepada kalian dengan nama Allah, ceritakanlah pada kami amalan apa yang kalian kerjakan di dunia?"
Mereka pun menjawab, "Kami hanya melakukan dua hal dalam hidup."
Malaikat berkata, "Amalan apakah itu?"
Merekapun menjelaskan, "Jika kami sendirian, kami malu berbuat durhaka kepada Allah, dan kami telah Ridho dengan pembagian yang sedikit selama di dunia."
Para malaikatpun menjawab, "Semua ini jelaslah pantas menjadi milik kalian."

Orang-orang yang selama hidup ia ridho dengan ketentuan-Nya, maka diakhirat kelakpun Allah Ridho mereka memasuki syurga-Nya tanpa proses apapun yang memberatkan. Disinilah syurganya orang-orang ridho dan mereka kekal didalamnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...